KAYUAGUNG, fornews.co – Bank Sumsel Babel (BSB) Cabang Kayuagung kembali memberikan hadiah menarik bagi nasabah mereka melalui Program Undian Pesirah di Lempuing, Rabu (22/01). Beberapa nama nasabah muncul dari hasil pengundian dan berhak atas hadiah-hadiah yang telah disiapkan oleh pihak bank.
Wakil pimpinan BSB Kayuagung, RA Syamsul Hidayat mengungkapkan, pada pengundian ini pihaknya menyiapkan hadiah utama seperti sepeda motor, tv LED, lemari es, dan laptop serta untuk pemenang hadiah grand prize berhak mendapatkan satu unit mobil Toyota Avanza.
Nasabah yang berhasil membawa pulang hadiah grand prize adalah Kasmir Usman yang merupakan nasabah dari Cabang Pembantu (Capem) Tulung Selapan. Nasabah yang berhasil mendapatkan hadiah utama sepeda motor yaitu Sagedah QQ Putri ayu, Suaidah dari Capem Tulung Selapan, Nanan Prayugo dan Sutiyo dari Capem Tugumulyo OKI, Husna Taria dari Capem Jaya dan Sumadi dari Capem Mesuji.
Pemenang TV LCD yaitu Sartiningsih dari Cabang Kayuagung, Fera Anisa dari Cabang Tugumulyo (OKI), dan Suyata Capem Tulung Selapan. Pemenang hadiah laptop, Alisto dari Capem Tulung Selapan, Alpisarrin dari Capem Tugumulyo (OKI), dan Jamilah dari Cabang Kayuagung.
Sementara untuk pemenang lemari es yaitu Rahmadi dari Capem SKPD Kemang Indah, Rahwati Capem Tugumulyo (OKI), dan Surdedi dari Capem Tulung Selapan.
Dijelaskannya, untuk bisa ikut undian ini sendiri dilakukan beberapa penilaian seperti dari tabungan Pesirah yang uang pembukaan rekeningnya minimal Rp300 ribu. Hal ini akan mendapatkan 1 poin setiap menabung dengan Rp100 ribu dan kelipatannya.
“Pengundian kita lakukan terbuka, kemarin kita lakukan di Lempuing. Ada beberapa pemenang yang belum mengambil hadiahnya itu kita imbau untuk segera mengambil di sini (Kayuagung),” tandasnya. (rif)