JAKARTA, fornews.co – Pelataran Hutan Kota, Gelora Bung Karno (GBK) menjadi saksi dari momen pertemuan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yoedhoyono (AHY), Minggu (18/6/2023).
Terlaksananya pertemuan dua tokoh partai besar ini, memang membuat banyak tafsiran politik di tanah air sejak beberapa hari ini. terlebih, sebelumnya memang hubungan antara Megawati Soekarnoputri yang tak lain ibu dari Puan dan Soesilo Bambang Yoedhoyono (SBY), ayah dari AHY, masih belum mencair.
Nah, saat Puan dan AHY berjumpa di kawasan GBK, ternyata keduanya saling melempar senyum dan justru cukup akrab. Terlebih para petinggi kedua partai yang mendampingi juga turut bergembira.
Menurut AHY, senang sekali rasanya bisa bersilaturahmi dengan Puan Maharani di Kawasan GBK pagi tadi. Pertemuan ini, bagi AHY, sangat substantif.
“Hadirnya kami berdua mudah-mudahan menjadi oase, bahwa politik itu sering kali menempatkan seseorang atau partai dalam sikap yang berbeda, namun jalinan persahabatan kami bersama Mbak Puan Maharani sekeluarga mudah-mudahan menjadi bentuk dan contoh yang baik,” ujar dia.
AHY mengungkapkan, bahwa Puan Maharani sudah seperti menjadi Kakak sendiri baginya. Karena, beliau adalah portofolio yang lengkap, salah satu tokoh pemimpin, politisi perempuan yang hebat, lengkap rekam jejaknya baik di parlemen maupun di pemerintahan.
Insya Allah untuk bangsa dan negara, sambung dia, rekonsiliasi politik semacam ini sangat dibutuhkan dan dinantikan oleh masyarakat Indonesia.
“Pertemuan ini menghancurkan mitos bahwa PDIP dan Partai Demokrat tidak bisa bersatu. Masa Depan adalah milik kita generasi muda, menatap hari esok yang lebih baik,” tandas dia.