PALEMBANG, fornews.co – Hujan yang mengguyur Kota Palembang dari sekitar pukul 05.00 hingga 07.30 WIB, Sabtu (25/12/2021) ini, merendam sebagian besar wilayah kota.
Dari informasi yang diterima di lapangan, titik-titik lokasi banjid dalam Kota Palembang yakni, Jl. RE Martadinata depan BNI Lemabang ketinggian air mencapai 50cm; Jl. Sersan KKO Badaruddin hingga SMAN 5, ketinggian mencapai 70 cm – 1 meter; Yayasan 1, ketinggian mencapai 50cm; Jl. Arafuru, ketinggian mencapai 70cm; Depan Masjid Ajendam hingga Gereja Ayam Sekojo ketinggian mencapai 1 meter.
Kemudian Jl. RW. Mongonsidi, ketinggian air mencapai 80 cm; Residen Abdul Rozak, ketinggian air mencapai variatif 50 cm hingga 1 meter; Simpang Celentang ketinggian air mencapai 1m; Depan Sekolah Kumbang ketinggian air mencapai 50cm; Depan PTC Mall ketinggian air mencapai 1m lebih; Depan Raja Pecel lele Jl R.sukamto ketinggian air mencapai 50cm lebih; Simpang Polda Sumsel ketinggian air mencapai 50cm lebih; Kolam Retensi RS Siti Khodijah ketinggian air mencapai 1m lebih; Jl Kap A.Rivai ketinggian air mencapai 1m lebih; Kawasan Sekip dan sektitarnya banyak yang terendam.
Belum lagi wilayah-wilayah yang luput dari pantauan dan informasi yang didapat warga.
“Mungkin banjir kali ini yang terbesar, karena hujan dari pagi tadi sangat deras dan lama juga,” ujar Bambang, warga Sekip, Jumat (25/12/2021).
Hendri, warga Jl R Sukamto menuturkan, dari pagi ini banyak kendaraan baik roda dua dan roda empat yang terjebak akibat banjir besar ini.
“Tadi sangat banyak yang mogok. Kami lihat juga pak polisi langsung menutup sebagian jalan menuju ke PTC (mall). Entah kami harus melapor kepada siapa kalau sudah banjir seperti ini,” keluh dia.
Pantauan di lapangan, sudah ada petugas dari Pemkot Palembang dan dibantu warga membersihkan saluran-saluran air yang tersendat. Namun, sejauh ini, masyarakat hanya bisa berharap banjir dapat segera cepat surut. (aha)