YOGYA, fornews.co—Tim SAR Gabungan akhirnya menemukan jasad Fabian Noval Asizan di bawah jembatan Mintoragan, Banguntapan, Bantul, DIY, Senin (18/4/2022).
Jenazah anak laki-laki usia 8 tahun itu ditemukan sekira pukul 12.00 WIB setelah sejak Sabtu (16/4/2022) dinyatakan hilang.
Jenazah langsung dievakuasi petugas ke Rumah Sakit Wirosaban untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut.
Baca: Diduga Tenggelam di Gajah Wong Bocah 8 Tahun dalam Pencarian Tim SAR Gabungan DIY
Sebelumnya, pada Sabtu (16/4/2022) pukul 14.30-an korban bersama kedua temannya mandi di sungai Gajah Wong, Mrican, Giwangan.
Tak lama kemudian, pada pukul 16.00-an kedua temannya terlebih dahulu pergi berboncengan sepeda.
Malamnya, keluarganya bersama warga mencari korban karena sejak siang belum kunjung pulan ke rumah. (adam)