PALEMBANG, fornews.co – Sriwijaya FC sempat kesulitan menghadapi lawannya pada uji coba kali ini David FC. Skor akhir 3-0 menjadi gambaran ketatnya pertandingan.
Bermain di Stadion Madya Bumi Sriwijaya, Sabtu (19/09) sore, kedua tim terlibat permainan sengit sejak menit awal pertandingan. Lapangan yang licin karena diguyur hujan membuat pertandingan kerap diwarnai tackle telat dari kedua tim. David FC yang akan berlaga di Liga 3 ternyata mampu memberi perlawanan yang berarti bagi Sriwijaya FC.
“Pertandingan uji coba hari ini berlangsung seru. David FC tim bagus dan punya persiapan juga sudah lama. David FC cukup menyulitkan. Pertandingan tadi sangat seru dan sedikit agak kasar. Keras menjurus kasar. Tapi gak apa-apa, itulah situasi pertandingan,” ujar Pelatih Sriwijaya FC Budiardjo Thalib usai pertandingan.
Sriwijaya FC tampak kesulitan mengkreasi peluang di 30 menit pertama. Pergerakan pemain pun tampak tidak lepas. Hal ini pun tak lepas dari perhatian Coach Budi. Menurutnya seluruh pemainnya masih terbebani dengan latihan fisik yang sebelumnya dilakukan.
“Mereka masih berat. Karena latihan fisik di pasir (venue voli pantai JSC) bedanya cuma dua hari menjelang uji coba ini,” kata Coach Budi.
Diakui Coach Budi, strategi yang dijalankannya di babak pertama tidak berjalan dengan baik. Hal itu disebabkan tekanan lawan begitu ketat.
“Lawan menumpuk pemain di lapangan tengah membuat pemain Sriwijaya FC kesulitan mengembangkan permainan. Makanya saya coba instruksikan bermain dengan memanfaatkan lebar lapangan dan berbuah hasil di babak kedua,” tuturnya.
Dengan pertandingan hari ini yang cukup keras, Coach Budi bersyukur pemainnya tidak mengalami kendala yang berarti. Termasuk Suandi yang hari ini terpaksa keluar lapangan setelah terjadi insiden pelanggaran yang cukup keras oleh pemain lawan.
“Setelah uji coba ini agenda kita tetap latihan. Kemungkinan hari Rabu (23/09) tim kembali akan melakukan uji coba menghadapi Persegrata. Kita butuh lima sampai enam kali uji coba sebelum kompetisi bergulir,” tukasnya.
Tidak seperti uji coba pekan lalu menghadapi Bhayangkara Sriwijaya yang berakhir dengan skor mencolok 10-0, kali ini Laskar Wong Kito hanya mampu membukukan kemenangan 3-0. Adapun ketiga gol Sriwijaya FC dicetak Suandi, Agi Pratama, dan Beto. (ije)