KAYUAGUNG, fornews.co – Gubernur Sumsel Herman Deru kembali menyerap dan memberikan solusi atas aspirasi masyarakat Sumsel. Kali ini, pada Kamis (07/03), gubernur melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), tepatnya di Desa Bumi Agung dan Desa Pulau Gemantung, Kecamatan Tanjung Lubuk.
Di hadapan warga Bumi Agung, Deru mendengar keluhan soal sektor pertanian, yakni panen yang hanya sekali dalam setahun. Terkait hal ini, Deru sudah memiliki formula untuk mengatasinya. Salah satunya dengan cara memperbaiki sistem irigasi (mengairi lahan pertanian) terlebih dahulu.
“Kita punya teknologi baru, yakni sistem pompa submersible. Jadi pompa ini memiliki tekonologi yang murah, dan biaya operasional yang murah bisa membuat atau bisa mengalirkan air dalam beberapa jam saja, bisa ratusan hektar. Nanti sistem sirkulasinya akan diatur. Harapan saya, masalah ini bisa diatasi dengan pompa submersible,”katanya.
Dia juga meminta masyarakat setempat untuk tetap mempertahankan tanaman tradisional OKI, seperti duku dan durian agar jangan sampai hilang. Kemudian, Deru juga meminta masyarakat Kabupaten OKI untuk tetap menjaga budaya Komering.
“Jaga budaya Komering, karena kita bangga dengan budaya kita sendiri. Saya ingin tetap jaga kearifan lokal. Gara-gara modern, kearifan lokal kita tinggal, saya minta kearifan lokal kita harus tetap kita jaga,”katanya.
Di samping itu, Deru menginginkan agar warga OKI tidak hanya bergantung pada sektor pertanian sebagai mata pencaharian. Alternatif yang ditawarkan adalah sektor perikanan. Pasalnya, wilayah OKI di mata Deru memiliki potensi sumber daya alam (SDA) yang baik dengan lahan yang luas.
“Saya tawarkan tadi, (ada) bantuan penyuluhan dan peralatan untuk membangun kolam-kolam air tawar. Sangat mungkin dapat mengangkat perekonomian masyarakat setempat di sepanjang jalur Komering,” kata Deru, seraya menambahkan bahwa perbaikan akses jalan yang masuk dalam ruas Provinsi, seperti Komering, tahun dipastikan selesai dan sedang dalam proses tender.
Sementara itu, Bupati OKI Iskandar mengaku senang dengan kunjungan kerja Gubernur Sumsel Herman Deru di Desa Bumi Agung. “Kami bangga bisa bersilaturahmi dengan pak gubernur. Semoga Sumsel semakin maju ke depan,”katanya.
Iskandar juga mengharapkan dukungan dan peran serta masyarakat Kabupaten OKI dalam membantu pembangunan Provinsi Sumsel.
“Bantu kami berdua, saya dan pak gubernur. Tentuya kalau kami berdua tidak mungkin bisa, kalau tidak dibantu oleh seluruh masyarakat membangun Sumsel dan Kabupaten OKI, Oleh karena itu kami minta dukungan dan peran serta masyarakat ini demi Sumsel maju, mandiri dan sejahtera” tukasnya.(bas)