PALEMBANG, fornews.co – PS Palembang berhasil membuka laga pertama Grup B Liga 3 Zona Sumsel dengan tiga poin, setelah mencukur PS Tria dengan skor 4-0 di Stadion Serasan Sekate, Sekayu, Sabtu (21/1/2023).
Empat gol dari tim berjuluk Laskar Sigentar Alam ini masing dicetak Rizsky Dwi Ramadhana di menit ke-4. Kemudian Ayuep Yulianto dimenit 26 lewat titik pinalti, Joko Purnomo dimenit 31, dan Nur Miftah Nasikin dimenit 45.
Sebagai tim yang pernah mencapai fase 16 besar putaran nasional Liga 3 musim lalu itu, PS Palembang tampil dominan. Meski demikian, pada babak kedua PS Tria mampu menahan gempuran PS Palembang. Karena pada babak kedua ini, tidak ada lagi tambahan gol.
Manajer PS Palembang Zulfikar Muharrami menyampaikan, pihaknya bersyukur dan bangga terhadap kerja tim pelatih dan pemain.
“Alhamdullillah hari ini kita diberikan kemenangan pada pertandingan pertama atas tim Tria. Semua atas kinerja coach beserta seluruh pemain,” ujar dia usai pertandingan.
Hanya saja, Zulfikar tetap meminta seluruh jajaran tim dan pemain untuk tetap fokus dan tampil disiplin pada pertandingan berikutnya. Karena perjalanan kompetisi ini masih panjang.
“Tetap fokus dan bersiap pada pertandingan berikutnya. Insha Allah PS Palembang diberikan kemudahan aleh Allah SWT unut back to back Champion Liga 3 Regional Sumsel tahun 2022,” tegas dia.
Kemudian pada laga berikutnya, Arsenio Arkan FC juga mengikuti jejak PS Palembang, setelah menang 2-1 dari Eximbels Arsyfa FC. Nah pada Grup C, KMP Bumara FC justru membantai PS Lubuk Linggau dengan skor 5-0.
Untuk jadwal perandingan Minggu (22/1/2023) besok, di Grup C Bhayangkara Sriwijaya FC bakal bentrok dengan Satria Muda FC. Lalu di Grup A, Persegrata berhadapan dengan David FC, dan Bayung Lencir FC versus Persimuba. (kaf)