PALEMBANG, fornews.co – Tim Kampanye Daerah (TKD) Koalisi Indonesia Kerja (KIK) Sumsel beserta para relawan pasangan Capres dan Cawapres Jokowi – Ma’ruf Amin, menggelar syukuran Pemilu 2019 yang telah berlangsung damai di Indonesia.
Acara yang digelar di Posko TKD KIK Sumsel, Jumat (26/04), diawali dengan salat Maghrib berjamaah dan dilanjutkan dengan pembacaan surat Yasin serta makan bersama.
“Kami sebagai ketua TKD mengajak semua pengurus dan jajaran mengadakan syukuran dan mendoakan semoga Indonesia tetap dalam NKRI, bhineka tunggal ika, UUD 45, konstitusi tetap berjalan seperti semula,” kata Ketua TKD Jokowi-Ma’ruf Sumsel, Syahrial Oesman.
Pada kesempatan ini, Mantan Gubernur Sumsel tersebut mengakui kekalahan mereka dalam perolehan suara di Sumsel, yang disebabkan berbagai isu seperti harga karet yang turun. Pun begitu, ia tetap yakin di periode ke-dua kepemimpinan Jokowi bersama Ma’ruf Amin, bangsa ini akan lebih baik.
“Saya mengajak semua relawan mendoakan kiranya bapak Jokowi dan Ma’ruf Amin dapat barokah kekuatan memimpin bangsa ini, dalam kenyamanan, damai. Insya Allah beliau dapat menjalankan tugas sebaik-baiknya,” tuturnya.
Pascapemilu, Syahrial mengajak semua lapisan masyarakat kembali bersatu dan berbaur seperti semula. Saling memaafkan jika ada emosi dan sama-sama menjaga suasana keamanan dan ketertiban nasional.
“Kami memang kalah di Sumatra Selatan, tapi jiwa kami menang. Kami mengajak relawan, TKD serta masyarakat tidak lagi ada perbedaan setelah pilpres ini. Kita jaga keputusan demokrasi dengan baik, kemenangan 01,” pungkasnya.(irs)