KAYUAGUNG, fornews.co – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Ogan Komering Ilir (OKI), Made Indrawan menilai penambahan Exit Tol Trans Sumatera ruas Pematang Panggang – Kayuagung (PPKA) sudah sangat tepat. Dirinya menilai, ini akan mempermudah masyarakat khususnya dalam hal akses jalan.
“Jadi kalau untuk exit tol itu memang sudah pas betul lokasinya. Karena pas di jalan poros Mataram jaya, intinya kalau itu dibangun akan mempermudah masyarakat,” kata pria yang juga ketua Komisi III DPRD OKI ini.
Dijelaskannya, pihaknya sudah mendatangi pihak Hutama Karya (HK) terkait rencana pembangunan ini. Hasilnya, pihak DPRD OKI mendapatkan beberapa penjelasan mulai dari dana yang akan diberikan oleh HK hingga masalah ganti rugi.
Menurut Made, pihak HK tidak bisa memberikan kompensasi ganti rugi karena hal tersebut merupakan kewenangan pemerintah. Namun, pihak HK menyediakan dana sekitar Rp68 miliar untuk pembangunan jalan menuju exit tol ini.
“Katanya kalau dibangun jalan hanya bisa 5-6 kilo. Sisanya dia minta peran Pemda baik provinsi maupun Kabupaten. Itu provinsi juga kabarnya sudah siap,” ujarnya.
Ia berharap, segala proses untuk pembangunan tambahan exit tol ini bisa segera selesai sehingga bisa dimanfaatkan oleh masyarakat. (rif)